Pujian Pengamat untuk Pernyataan Penutup Prabowo-Gibran, Dianggap Membawa Kesejukan menjelang Hari Pencoblosan

by -144 Views
Pujian Pengamat untuk Pernyataan Penutup Prabowo-Gibran, Dianggap Membawa Kesejukan menjelang Hari Pencoblosan

Jakarta – Pengamat Politik Universitas Al Azhar Indonesia, Ujang Komarudin, menilai bahwa pernyataan penutup dari pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, dalam debat pilpres kemarin malam, membawa kesejukan menjelang hari pencoblosan.

Ujang merasa bahwa masyarakat merespons secara positif dan bahkan memuji ketika Prabowo meminta maaf kepada calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan, dan calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo.

Menurut Ujang, pernyataan penutup yang disampaikan oleh Prabowo mengandung pesan yang elegan dalam konteks mendamaikan dan memberikan semangat agar Pilpres 2024 berjalan dengan tentram dan tertib.

“Closing statement yang disampaikan Prabowo itu memberikan semangat agar (seluruh pihak) tetap bersatu,” kata Ujang di Jakarta, Senin (5/2).

Selain itu, pernyataan penutup tersebut juga menunjukkan kapasitas Prabowo sebagai calon pemimpin yang memiliki kemampuan kuat untuk menjadi presiden yang layak dibanggakan oleh masyarakat, dengan segala kelebihan dan kekurangannya.

“Pernyataan penutup tersebut menunjukkan bahwa Prabowo berjiwa besar dalam mengikuti kontestasi untuk siap menang memimpin bangsa ini dan siap juga bersatu merangkul pihak-pihak lain,” ujarnya.

Oleh karena itu, tidak heran jika respons netizen sangat positif terhadap Prabowo saat menyampaikan pernyataan penutupnya. Ujang menilai hal ini bisa menjadi keberuntungan Prabowo dalam mendapatkan kepercayaan dari rakyat Indonesia.

“2024 kelihatannya keberuntungan bisa menghinggapi dirinya, bisa saja beliau punya kesempatan terpilih jadi presiden 2024,” tuturnya.

Pada penutupan debat kelima kemarin malam, Prabowo meminta maaf kepada kedua paslon serta KPU RI selama berlangsungnya penyelenggaraan kegiatan debat sejak Desember 2023 lalu.

“Saya atas nama Prabowo-Gibran dan KIM minta maaf kepada Pak Anies dan Pak Ganjar, seandainya ada kata-kata yang kurang berkenan. Kami juga mohon maaf ke KPU kalau ada kata yang kurang pas,” kata Prabowo di JCC Senayan, Minggu (4/2) kemarin.

“Saudara-saudara sekalian, yang penting kita harus rukun dengan semua kalangan terutama kerukunan dengan pemimpin-pemimpin Indonesia. Saya tetap mengganggap Pak Anies dan Pak Ganjar saudara saya,” sambungnya.

Melihat permintaan maaf yang secara langsung dilayangkan oleh Prabowo Subianto ditemani cawapres Gibran Rakabuming Raka, para netizen langsung berkomentar, salah satunya komika Indonesia Kiky Saputri yang mengaku sangat tersentuh dengan sikap Prabowo yang dinilai tegas, tapi kali ini sangat lembut dan santun.

“Ya Allah. Terimakasih sudah sangat gentle untuk minta maaf dan merangkul semua demi kerukunan. Terimakasih sudah berterimakasih dan tidak melupakan jasa siapapun. Terimakasih tidak mendiskreditkan dan mengkerdilkan siapapun. Terimakasih Terimakasih,” ucap Kiky pada akun pribadinya @kikysaputrii.

“Kekuatan cinta kekuatan memaafkan, kekuatan menghargai, kekuatan merangkul untuk semua, kekuatan persatuan untuk membangun negara, kekuatan Prabowo Gibran, untuk Indonesia kuat, adil, dan makmur,” komentar akun lainnya dari @NyaiiBubu.

“Sementara yang lain masih menggebu-gebu, closing statement Prabowo paling pas untuk debat terakhir. Menyampaikan permintaan maaf pada paslon lain serta menyerukan rekonsiliasi dan kolaborasi,” tulis akun @PartaiSocmed.

Lalu, Rudi Valinka juga turut berkomentar. Ia menilai, pernyataan penutup dari Prabowo menunjukkan kualitas pribadi dari sosok yang rendah hati. Hal tersebut semakin meyakinkan dirinya bahwa pasangan nomor urut 2 bakal mampu mencapai satu putaran.

“Pernyataan penutup terbaik di #debatcapres2024 adalah paslon 02 Prabowo-Gibran. Pasangan yang rendah hati, meminta maaf, dan mengakui bahwa paslon lain adalah putra-putra terbaik serta sekali lagi menyatakan “Akan menjadi Presiden bagi seluruh Rakyat Indonesia”. Fix 1 putaran buat 02,” ujar akun @kurawa.

Tak hanya itu, netizen di media sosial TikTok juga ramai merespons positif sikap Prabowo. Banyak di antara mereka yang menginginkan sosok Prabowo agar dapat terwujud menjadi pemimpin Indonesia pada 2024 ini.

“Pernyataan penutup yang sangat keren,” ucap akun Tasya.

“Pak Prabowo, maaf dan terima kasih adalah kata-kata yang sulit diucapkan oleh manusia,” timpal komentar netizen TikTok lainnya.

“Ya Allah, jadikanlah pak Prabowo memimpin negara ini,” ujar Ramadhan. (SENOPATI)

Sumber: https://prabowosubianto.com/pernyataan-penutup-prabowo-gibran-ramai-dipuji-pengamat-bawa-kesejukan-jelang-hari-pencoblosan/

Source link